Selasa, 29 Desember 2015

APA ITU GOUT??


Gout adalah keadaan hiperurisemia yaitu terjadi peningkatan kadar serum asam urat (hingga di atas 7,0 mg/dL) dalam tubuh. Hiperurisemia tidak menimbulkan gejala, namun jika berkelanjutan dapat menyebabkan gout. Gout merupakan suatu keadaan dimana kadar asam urat terlalu tinggi dalam cairan tubuh sehingga terbentuk kristal monosodium urat pada cairan sinovial, yang menyebabkan terjadinya nyeri dan inflamasi (Konshin, 2009)
Faktor penyebab gout
Gout dapat disebabkan oleh bebrapa faktor diantaranya: Umur (pada geriatri faktor risiko lebih tinggi), obesitas, penggunaan alkohol, dislipidemia dan pasien dengan kerusakan ginjal, penggunaan beberapa obat seperti diuretik, niasin, pirazinamide, levodopa, etambutol, siklosporin, aspirin dosis rendah dan obat sitotoksik juga dapat memicu terjadinya hiperurisemia dan gout (Schwinghammer, 2009; Wall, 2008).
Patofisiologi
Gout disebabkan oleh adanya sistem metabolisme asam urat yang abnormal. Asam urat merupakan produk akhir dari degradasi purin. Secara fisiologis fungsi asam urat  di dalam tubuh belum diketahui, oleh karena itu asam urat dianggap sebagai produk sisa atau buangan. Akumulasi yang belebihan tersebut dapat dikarenakan overproduksi atau under-eksresi asam urat. (Hawkins and Rahn, 2005).
Gejala dan Tanda
Gout akut ditandai dengan terjadinya nyeri yang menyiksa, pembengkakan, dan inflamasi. Awalnya muncul pembengkakan jari dan kemudian berlanjut mempengaruhi pergelangan kaki, tumit, lutut, pergelangan tangan, jari dan siku (Hawkins and Rahn, 2005).

Sumber:

Hawkins, D. W. and Rahn, D. W. 2005. Gout and Hyperuricemia. In: Dipiro, J.T., Talbert, R.L., Yee, G.C., Matzke, G.R., Wells, A.G., Posey, L.M. editors. Pharmacotherapy: a Pathophysiologic Approach, 6th ed. USA: McGraw-Hill.
Konshin, Victor. 2009. Beating Gout: A Sufferer’s Guide to Living Pain Free. New York: Ayerware Publishing
Scwinghammer, T. L. 2009. Gout and Hyperuricemia. In: Dipiro, J.T., Talbert, R.L., Yee, G.C., Matzke, G.R., Wells, A.G., Posey, L.M. editors. Pharmacotherapy: a Pathophysiologic Approach, 7th ed. USA: McGraw-Hill Companies.
Wall, G. C. 2008. Gout and Hyperuricemia. In: Burns, M.A.C., Wells, B. G., Schwinghammer, T.L., Malone, P.M., Koselar, J.L., Rotschafer, J.C., Dipiro, J.T. editor. Pharmacotherapy Principles & Practice. USA: McGraw-Hill Companies. P. 891-899.